Irlandia Utara akan menghadapi Swedia dalam laga uji coba pada Rabu (26/3) dini hari nanti. Sang pelatih, Michael O’Neil, berharap timnya bisa meredam ketajaman Alexander Isak.
Swedia akan menjamu Irlandia Utara dalam pertandingan persahabatan di FIFA Matcday kali ini. Nama satu pemain mencuri perhatian pelatih The Green and Wite Army.
Nama pemain tersebut adalah Alexander Isak. Penyerang Newcastle United tersebut cukup membuat seisi skuad Irlandia Utara waspada.
Pasalnya, Alexander Isak cukup tajam di lini depan The Toon Army. Ia sudah mencetak 23 gol dari 33 pertandingan di musim ini. Termasuk gol yang ia sumbangkan di final Piala Liga saat menghadapi Liverpool.
BACA JUGA: Alexander Isak Diincar Barcelona dan Liverpool
Sementara saat berseragam Swedia, penyerang 25 tahun tersebut sudah mengantongi 15 gol dalam 51 caps internasionalnya. Isak kemungkinan bakal menjadi momok bagi lini pertahanan tim yang juga berjuluk The Norn Iron di Strawberry Arena, Stockholm.
“Dia adalah pemain yang sangat kami tahu dan kami bicarakan di Britania Raya,” tutur Michael O’Neil saat berbicara soal Isak.
“Isak pemain yang fantastis, tapi saya pikir ini tentang bagaimana kami bisa mengatasinya sebagai tim. Semoga saja kami bisa meredamnya,” tambahnya.
Michael O’Neil sendiri kemungkinan akan menurunkan skuad yang mirip dengan laga UEFA Nations League kontra Luxembourg saat hadapi Swedia. Ethan Galbraith, bintang mereka, akan memimpin lini tengah tim.