Imbang Vs PSBS Biak, Pelatih Malut United Imran Nahumarury Dapat Pelajaran Berharga

seru88indonesia

PSBS Biak Malut United Liga 1

Malut United harus puas berbagi angka saat menjamu PSBS Biak pada pekan ke-29 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Kie Raha, Jumat (18/4) WIB.

Laga berakhir imbang 1-1 meski tim tuan rumah tampil dominan dengan 57 persen penguasaan bola. Apalagi di awal laga, tim juga sempat kecolongan.

PSBS mampu mencetak gol lebih dulu lewat sepakan Pablo Arganaraz pada menit ke-15. Gol tersebut menjadi satu-satunya tembakan tepat sasaran dari lawan sepanjang laga karena membuat lawan tampil solid dengan pertahanan rapat.

“PSBS Biak bermain dengan compact defense dan kami lengah di menit awal. Ini menjadi pembelajaran berharga untuk para pemain ke depannya agar bisa lebih fokus,” ujar pelatih Malut United, Imran Nahumarury.

Meski lebih banyak menekan dan menciptakan delapan peluang, Malut United hanya mampu melepas dua tembakan tepat sasaran. Perubahan strategi pun dilakukan di babak kedua, termasuk beberapa pergantian pemain yang berujung pada gol penyeimbang dari Diego “Chino” Martinez melalui sundulan setelah menerima umpan manis dari Sony Norde di menit ke-72.

“Di awal babak pertama, para pemain kami bermain terlalu ke bawah. Tapi, di babak kedua kami coba lakukan beberapa pergantian pemain dan perubahan strategi yang akhirnya membuahkan hasil,” imbuhnya.

BACA JUGA: Ange Postecoglou Tegaskan Komitmen Setelah Bawa Tottenham ke Semifinal Liga Europa

DAPAT PELAJARAN BERHARGA

Imran Nahumarury menilai laga ini memberikan banyak pelajaran penting, terutama dalam menghadapi tim-tim yang bermain dengan pertahanan rapat.

“Hal ini menjadi pembelajaran berharga bagi kami untuk menghadapi tim yang bermain compact defense. Kami akan evaluasi lagi dan menurut saya, hasil imbang ini patut disyukuri,” kata mantan pelatih PSIS Semarang ini.

Kini dengan hasil ini, tim masih bertengger di posisi ke-4 klasemen sementara Liga 1 2024/25 dengan perolehan 47 poin, terpaut dua angka dari Persebaya Surabaya di posisi ke-3 dan unggul tiga poin dari PSM Makassar di posisi ke-5. Namun, posisi ini masih bisa berubah tergantung hasil laga Persija Jakarta melawan Persik Kediri, Sabtu (19/4) malam.

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Bolanet24 (@bolanet24)

Also Read

Tinggalkan komentar