‘Curi’ Gol Pau Cubarsi, Raphinha Minta Maaf

seru88indonesia

Raphinha Pau Cubarsi

Barcelona, yang diperkuat Raphinha, tampil menggila di hadapan publik sendiri, Estadi Olimpic Lluis Companys, Kamis (10/4) dini hari WIB. Borussia Dortmund pulang dengan kekalahan telak 4-0. Kemenangan ini menempatkan Blaugrana di atas angin dalam perburuan tiket ke babak selanjutnya.

Raphinha membuka pesta gol tuan rumah. Pemain asal Brasil itu menunjukkan naluri predatornya di kotak penalti. Bola liar hasil sepakan rekannya, Pau Cubarsí, yang nyaris melewati garis gawang, langsung disambarnya.

Gol ini sempat memicu tinjauan VAR untuk memastikan posisi Raphinha tidak offside saat Cubarsí melepaskan tembakan. Keputusan akhir wasit mengesahkan gol tersebut, meski sedikit “merampok” kesempatan Cubarsí untuk mencatatkan namanya di papan skor.

“Saya sempat khawatir offside pada gol pertama, untungnya disahkan,” ungkap Raphinha seusai laga. “Saya minta maaf kepada Cubarsi. Dia bilang tidak masalah, dia anggap itu assist. Saya pikir bola akan melebar, itu keputusan naluriah.”

BACA JUGA: Alejandro Davidovich Fokina Sukses Menyingkirkan Jack Draper dari Monte Carlo Masters

RAPHINHA UKIR REKOR

Gol pembuka ke gawang Dortmund menjadi gol ke-12 Raphinha di Liga Champions musim ini, sekaligus menjadikannya top skor sementara kompetisi elit Eropa tersebut.

Namun, kontribusi pemain bernomor punggung 11 ini tidak hanya sebatas gol. Ia juga menjadi arsitek serangan Barcelona, dengan catatan dua assist.

Torehan 19 kontribusi gol (12 gol dan 7 assist) Raphinha di kompetisi Eropa musim ini menyamai rekor terbaik Lionel Messi dalam satu musim berseragam Barcelona.

“Saya senang bermain dengan pemain-pemain top,” imbuhnya. “Kami saling memahami dengan baik di lapangan dan itu sangat penting. Kami mencatatkan angka yang spektakuler dan kami berharap bisa terus seperti ini.”

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Bolanet24 (@bolanet24)

Also Read

Tinggalkan komentar