Hadapi Timnas Indonesia, Adam Taggart Dorong Australia Fokus Sejak Awal

seru88indonesia

Adam Taggart Australia

Bintang Australia, Adam Taggart, menegaskan bahwa ia siap untuk membantu memberikan yang terbaik ketika timnya melawan Indonesia dan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dalam konferensi pers, ia menegaskan pentingnya dua pertandingan mendatang untuk menjaga asa Socceroos lolos ke putaran final.

Taggart, yang telah mencetak tujuh gol untuk Socceroos, optimis dapat menambah pundi-pundi golnya di panggung internasional. Ia menyoroti laga kandang melawan Indonesia di Sydney sebagai kesempatan emas untuk meraih tiga poin.

“Sebagai sebuah negara, mereka [Indonesia] jelas telah berkembang. Saya terkesan dengan mereka saat terakhir kali kami bermain di kandang mereka,” ujar Taggart.

BACA JUGA: Comeback Vs Atletico Madrid, Hansi Flick Kirim Pujian Setinggi Langit Buat Pemain Barcelona

TAGGART FOKUS PADA LAGA MELAWAN TIMNAS INDONESIA

Jelang laga melawan Skuad Garuda di Allianz Stadium, Kamis (20/3) sore WIB, Taggard juga mendorong rekan-rekannya untuk fokus sejak menit awal.

“Dalam setiap pertandingan sepakbola, Anda hanya perlu fokus pada apa yang ada di depan Anda. Fokus pada taktik, mentalitas yang baik, dan masuk ke pertandingan dengan mentalitas pemenang,” katanya.

“Bermain di kandang sangat penting. Kami bermain di stadion yang indah di kota hebat yang saya tahu akan mendukung kami. Meraih tiga poin di laga pertama akan memberi kami lebih banyak kepercayaan diri untuk pertandingan kedua,” pungkasnya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Subway Socceroos (@socceroos)

Also Read

Tinggalkan komentar