Persija Jakarta sukses meraih kemenangan ketika menghadapi Persik Kediri pada pekan ke-29 Liga 1 2024/25, Sabtu (19/4) malam WIB.
Duel di Stadion Supriadi ini berakhir dengan skor tipis 1-0 untuk kemenangan Macan Kemayoran. Ondrej Kudela menjadi satu-satunya pencetak gol di laga ini lewat titik putih saat pertandingan baru berjalan tiga menit.
Macan Kemayoran mendapat hadiah penalti setelah pemain Persik melakukan pelanggaran di kotak terlarang. Kudela yang maju sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya dan membawa timnya unggul.
BACA JUGA: Cetak Gol Penentu Kemenangan Vs Bali United, Bek Persib Bandung Gustavo Franca Akui Sangat Bangga
Tambahan tiga poin ini membuat Persija berada di peringkat keempat klasemen dengan raihan 47 poin dari 29 pertandingan. Mereka kini berjarak dua poin dari Persebaya Surabaya di peringkat ketiga dan enam poin dari Dewa United yang duduk di urutan kedua.
Selain itu, Persija juga memutus rentetan hasil minor setelah mereka gagal menang di tiga laga sebelumnya. Usai mengalahkan PSIS Semarang pada awal Maret, mereka tumbang di tangan Arema FC 1-3, kalah tipis 0-1 dari Madura United dan imbang 1-1 melawan Persebaya Surabaya.
Di sisi lain, Macan Putih tertahan di peringkat ke-12 klasemen. Dari 29 pertandingan sejauh ini mereka baru mengoleksi 36 opin dan berjarak lima poin dari sepuluh besar.
Catatan ini semakin memperpanjang rekor buruk Persik, dengan mereka sudah 11 pertandingan tak pernah menang di Liga 1.
View this post on Instagram