Manchester United Langsung Terbang ke Asia Usai Liga Primer Inggris Selesai

seru88indonesia

Manchester United

Raksasa Liga Primer Inggris, Manchester United, akan menjalani serangkaian laga persahabatan di Asia setelah musim 2024-2025 berakhir. Mereka akan langsung cabut dari Inggris selepas pertandingan terakhir mereka di liga.

Manchester United akan menghadapi ASEAN All Stars di Kuala Lumpur pada 28 Mei mendatang. Kemudian, dua hari setelah pertandingan tersebut, Setan Merah bakal menyambangi Hong Kong.

Kabarnya, Manchester United akan langsung bertolak ke Asia setelah pertandingan terakhir mereka di Liga Primer Inggris rampung. Di partai pamungkas tersebut, MU akan menjamu Aston Villa pada 25 Mei mendatang.

BACA JUGAManfaatkan Krisis Ekonomi Barcelona, Manchester City Targetkan Pedri Sebagai Penerus Kevin De Bruyne

Itu berarti, skuad asuhan Ruben Amorim tersebut hanya memiliki waktu sekitar dua hari untuk sampai ke Asia. Pasalnya, laga pertama di Asia akan berlangsung pada 28 Mei, menghadapi ASEAN All Star di Malaysia.

Terakhir kali Manchester merah menyambangi Malaysia terjadi pada tahun 2009. Sementara untuk Hong Kong, kolektor 20 gelar Liga Inggris tersebut terakhir kali bermain di sana pada tahun 2013.

Selain itu, Manchester United juga merencanakan laga persahabatan di Amerika Serikat pada bulan Juli dan Agustus. MU akan mengikuti sebuah turnamen di sana, sebagai bagian dari tur pramusim mereka.

Saat ini, Manchester United bertengger di peringkat 13 klasemen sementara Liga Inggris. Mereka juga baru saja mencetak hasil kurang memuaskan, kala hanya imbang menghadapi Manchester City beberapa waktu lalu.

Rasmus Hojlund dan kawan-kawan juga tak mampu mencetak gol ke gawang City, sehingga pertandingan berakhir dengan skor antiklimaks 0-0. Tambahan satu poin dari laga ini tak membantu Setan Merah memperbaiki posisi mereka di klasemen.

Also Read

Tinggalkan komentar